Reporter : Abd Hadi

SURABAYA, kompasjatim.com – Partai Politik (parpol) Nasional Demokrat (Nasdem) Provinsi Jawa Timur mengirimkan bantuan terhadap korban ter dampak Tsunami di Lampung – Banten, dengan 38 truk dari DPD NasDem se Jawa Timur.

Menurut Valentinus Boro, MM. Kepala Kantor Bappilu Partai Nasdem Provinsi Jawa Timur menyampaikan bahwa giat tersebut sudah berlangsung sejak tanggal 28 Desember lalu, menurutnya pihaknya beserta para DPD lainnya mengajar masyarakat Jawa Timur untuk peduli terhadap sesam.

“Kami setelah melakukan penggalangan dana setelah mengetahui kejadian Tsunami itu. Namun, kami tak meminta dana berupa uang, kami meminta pada para penyumbang untuk memberikan hal yang berbentuk makanan instan atau pakaian dan sejenisnya,” katanya pada kompasjatim.com.

Disampaikannya, “Setelah semua bantuan terkumpul, kami langsung mendirikan pos terpadu di wilayah-wilayah terdempak,” jelasnya.

Dijelaskannya, selain sumbangan dari masyarakat Jawa Timur juga ada para Calon Legislatif Partai Nasdem yang ikut menyumbang dalam kegiatan tersebut, pihaknya berharap bantuan yang diberikan bisa membantu para korban bencana.

“Kami harap masyarakat juga ikut berempati pada saudara kita yang terkena musibah, semoga bantuan yang kami berikan ini bisa bermanfaat bagi para korban,” tandasnya.

Adapun bantuan yang diberikan berupa Mie Instan, selimut dan banyak macam makanan dan pakaian lainnya.