Reporter : Admin Terbitan

TANGERANG, terbitan.com – Portal Berita terbitanbanten.com bersama Komunitas Neon Gang akan mengadakan program bersama “Bedah Rumah Ustadz Irsad”. Bagi terbitanbanten.com, kegiatan ini adalah kelanjutan program sosial pendirian Taman Baca Harmoni Aswaja yang sudah diresmikan oleh Dandim 0510/Tigaraksa Letkol Inf. Parada WN Tampubolon, SH dan Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sabilul Alif, SH, SIK, M.Si pada Sabtu (4/5) yang lalu.

Bedah rumah ini dilakukan berawal dari cerita Ismad Neon, Ketua Komunitas Neon Gang kepada redaksi terbitanbanten.com. Menurut Ismad, kondisi rumah Ustadz Irsad, guru mengaji di Kp. Gaga Selawe RT 003 RW 002 Desa Onyam Kecamatan Gunung Kaler Kabupaten Tangerang Banten sangat memprihatinkan.

“Rumah beliau yang sehari-hari juga menjadi tempat mengajar mengaji anak-anak sekitar selalu kebocoran saat hujan. Bangunan yang terbuat dari bilik pun sudah mulai lapuk,” kata Ismad yang juga penyanyi ini.

Atas hal itu, Pemimpin Redaksi terbitanbantem.com Ananta Putra langsung memprogramkan bedah rumah. “Kita bersama-sama saja membantu Ustadz Irsad agar rumahnya layak untul tinggal dan untuk mengaji anak-anak sekitar,” ujarnya.

Dia juga membuka pintu bagi para dermawan dan pembaca terbitanbanten.com yang akan mendonasikan dananya untuk bedah rumah ini. “Selain itu, kami juga menerima bantuan material untuk pembangunan rumah beliau,” tambahnya.

Disisi lain Direktur Terbitan Grup (induk terbitanbanten.com) Subaidi mengatakan, kegiatan sosial memang menjadi bagian dari program media online yang dikelolanya. “Melalui program sosial seperti ini, semoga kehadiran Terbitan Grup mampu dirasakan manfaatnya di tengah-tengah masyarakat,” ujar Adie–sapaan akrabnya.

Harapannya, dengan gerakan tersebut, rumah Ustadz Irsad akan menjadi tempat yang layak untuk tinggal dan mengaji.

Untuk Anda yang akan mendonasikan dana, bisa menghubungi nomor telepon/WA: 0822 9917 5048 (ananta putra) atau 0838 7283 6874 (Ismad). Selain itu bisa mengirimkan ke rekening: BRI No: 7957 0101 1275 533 atas nama Ismad.

E-KORAN