Reporter : Adie

SAMPANG, terbitan.com – Ambruknya proyek Pagar Sumber Omben, Desa Omben, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang mendapat perhatian serius banyak pihak. Proyek yang dibangun tahun 2018 kemarin itu hingga kini belum mendapat perhatian dari pihak Kontraktor maupun Dinas terkait.

Pantauan terbitan.com, Pembangunan Proyek Pagar Sumber Omben dari Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) Kabupaten Sampang itu dikerjakan oleh CV. Bandar Karya dengan anggaran Rp. 200 Juta yang bersumber dari APBD Sampang 2018, yang hanya berselang beberapa bulan ini sudah mengalami kerusakan yang cukup parah, Selasa (16/07/2019).

Bupati Lumbung Informasi Rakyat (Lira) Kabupaten Sampang, Sudar, SE. Berharap pada penegak hukum di Sampang tidak tinggal diam dengan kasus tersebut. Ia berharap paling tidak kerusakan itu mendapat tanggung jawab dari pihak kontraktor.

“Kami hanya ingin kerusakan itu diperbaiki, jika tidak kami harap Kejari Sampang dan Polres Sampang tidak diam melihat kasus itu dan mengusut hingga tuntas mengingat pengawasan proyek tersebut juga tugas TP4D Kejari Sampang,” ujar Sudar pada terbutan.com.

Mantan Sekda Lira Pamekasan ini mengaku masih menunggu itikad baik pihak Dinas maupun kontraktor untuk memperbaiki hal itu. “Kita masih menunggu niat baiknya, semoga diperbaiki karena kerusakan itu terjadi sajak masa pemeliharaan belum berakhir, jika tidak tentu kami akan pasrahkan APH bagaimana menyikapinya, semoga diperbaiki saja,” tutupnya.

Reporter : Abdul Hamid
Editor : Adie

E-KORAN