MUARA TEWEH, terbitan.com – Posko pemeriksaan kesehatan gugus tugas percepatan pencegahan penyebaran virus corona atau covid 19 yang ada di jalur darat 01 Desa Kandui kecamatan Gunung Timang, kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah.

” Telah dilakukan kunjungan Bupati Barito Utara H.Nadalsyah dan didampinggi oleh Kapolsek Gunung Temang IPTU Bagus Winarmoko S. H, Kadis Kesehatan. An.SISWANDOYO, Kadis Dishub. An.Ferry Kusmiadi, KALAK BPBD An.Gajali Mantala Tua, Camat Gunung Timang Bahrun Pordelin Gersang, SP,Kepala Puskesmas kandui Frit Tarong.SKM, serta anggota Puskesmas Kabupaten.

” Adapun kegiatan kunjungan Bupati tersebut, dalam rangka meninjau langsung kesiap siaga petugas posko gugus tugas percepatan pencegahan penyebaran virus corona / covid 19 yang terdiri dari petugas gabungan dari Anggota Polsek Gunung Timang, Anggota Koramil Kandui, Anggota Dishub Kab. Barut, Anggota Satpol-PP kab. Barut, Anggota BPBD Gunung Timang, Tenaga medis Puskesmas kandui, dan dinas sosial,”Ucapa Kapolsek Gunung Timang IPTU Bagus Winarmoko S. H Minggu 05/04/2020

Selain itu Bupati juga memberikan motivasi semangat kerja kepada para petugas dan memberikan bantuan makanan dan minuman, Selama kegiatan berjalan tertib dan lancar,”Pungkasnya.

(Iwan)