Reporter : Terbitan Kalimantan

MUARA TEWEH, terbitan.com – Meningkatkan pelayanan hukum kepada masyarakat Barito Utara dan Murung Raya, Pengadilan Negeri (PN) Muara Teweh, Barito Utara,Kalimantan Tengah, melaksanakan acara launching video Profil Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) di Ruang Aula Pengadilan Negeri Muara Teweh kelas II Senin 29/6/2020.

“Launching PTSP sebagai jawaban dari tuntutan perkembangan masyarakat untuk melaksanakan pelayanan bidang hukum sehingga masyarakat terlayani dengan sebaik-baiknya.

Ketua pengadilan Negeri Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara Cipto Hosari Parsaoran Nababan mengatakan,” layanan PTSP kepanjangan dari Mahkamah Agung (MA) untuk Peradilan yang lebih agung. MA mencanangkan PTSP dengan menjunjung tinggi transparasi  untuk terwujudnya peradilan yang lebih agung.

“Dengan PTSP harapannya PN lebih maksimal melayani masyarakat Barito Utara dan Murung Raya dibidang hukum agar lebih transparan dan akuntabel.

Cipto Hosari Parsaoran Nababan juga meyampaikan terimakasih banyak atas dukungan Pemkab Barito Utara atas dukungan pembuatan video profil PTSP yang dibantu oleh Dinas Kominfosandi Barito Utara yang telah ikut andil dalam pembuatan launching video profil PTSP ini, semoga hasilnya bisa membawa nama Barito Utara ketingkat nasional.

” Dalam kegiatan tersebut dihadiri Bupati Barito Utara H.Nadalsyah,Wakil Bupati, Kajari, Kapolres, kasdim.1013/mtw, kadis.infokom Kabaten Barito Utara,DPC PWI dan DPC IPJI Barut.(Iwan)

E-KORAN