Reporter : GN. Samoale

SANANA, terbitan.com – Ketiga orang asal dari Kabupaten Kepulauan Sula, Provinsi Maluku Utara (Malut) akhirnya berhasil menemukan oleh Tim SAR Gabungan.

Ketiga orang yang dikabarkan hilang itu adalah Sarjan Mamole (30 tahun) Irfan Ipa (38 tahun) dan Asis (35 tahun) sudah ditemukan di rompong selama tiga hari dan dapat di evakuasi oleh tim Basarnas Ternate

Sementara Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik, Kabipaten Kepulauan Sula, A.Bentenan Yoisangadji melalui pesan Whats App. Sabtu (24/08) mengatakan ketiga orang itu sudah berhasil di temukan di rompong dan sekarang di evakuasi oleh tim Basarnas Ternate, ” kata Bantenan

Perlu diketahui bahwa ketiga orang tersebut menggunakan perahu fiber 15 PK dengan POB 3 orang berlayar dari Ternate menuju Sanana pada hari Selasa (20/8). Pukul 14.10 WIT

Kemudian sala satu istri korban menghubungi suaminya dan didapat info bahwa posisi sudah berada di Pulau Obilatu dengan rencana pelayaran dari Obilatu langsung menuju Pulau Lifumatola, Kepulauan Mangoli.

“Mereka pada saat perjalanan kehabisan BBM dan hanyut ditemukan sama orang rakit” tutupnya. {GNS)