Reporter : Abd Hadi

MUARA TEWEH, terbitan.com – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Lalulintas Bhayangkara ke-64 Tahun 2019, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Barito Utara bersama intansi terkait menggelar Bhakti Kesehatan (Donor Darah) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muara Teweh, Kamis 12/09/2019.

Kasat Lantas Polres Barito Utara AKP Zulyanto. L.kramajaya S.IK menjelaskan kegiatan ini merupakan bakti sosial dan kemanusian dari satlantas Polres Barito Utara, menyumbangkan darahnya untuk masyarakat dan pasien yang membutuhkan, sehingga darah yang di sumbangkan bisa bermanfaat dalam pengobatan,” jelasnya.

Dikatakannya, kegiatan yang dimulai dari pukul 08.30 WIB dengan melibatkan peserta, Kasatlantas Polres Barut, KBO Satlantas, Para Kanit, Anggota Satlantas, Anggota Dinas Perhubungan, Jasa Raharja, dan Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Barito Utara. Mereka yang ikut donor darah ini tentu saja yang memenuhi syarat untuk berdonor,” lanjutnya.

Adapun pengambilan beberapa sample pendonor darah antara lain, Golongan darah O, Golongan darah A, dan Golongan Darah B, dan juga pemeriksaan tensi tekanan darah, jika tidak ada masalah dengan tensi personel maka diperbolehkan ikut kegiatan donor darah. Mudah-mudahan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, kami meyakini setetes darah bisa menyelamatkan nyawa orang lain,” tandasnya.(Iwn)