Reporter : Moh. Darma

BONDOWOSO, Terbitan.com – Press Release PT Medco Cahaya Geothermal (MCG), Senin (27/4/2020) yang merupakan perusahaan patungan antara PT Medco Power Indonesia dan PT Ormat Geothermal Power mengklarifikasi adanya semburan uap di Blawan Ijen Bondowoso Jawa Timur.

Galuh Sitompul Ms, pihak PT Medco menginformasikan bahwa Minggu (26/4/2020) kemarin, diakui telah terjadi semburan uap pada pengeboran sumur IJN 6-1 proyek PLTP IJEN yang terletak diwilayah Blawan Ijen, Jawa Timur.

Semburan uap ini terjadi pada waktu pengeboran sumur IJN 6-1 di kedalaman dangkal 630 m, setelah memasuki steam reservoir yang bersuhu tinggi.

Kejadian ini merupakan peristiwa yang dapat terjadi dalam pengeboran panas bumidan telah diantisipasi dengan pemasangan BOP (Blow Out Preventer). Dimana pada saat kejadian, BOP berfungsi normal. Namun karena tekanan dan temperatur yang semakin meningkat maka terjadilah pengaliran uap ke permukaan.

“Tidak terdeteksi adanya gas berbahaya yang dapat membahayakan masyarakat setempat dan situasi tetap terkendali,” paparnya.

Sampai saat ini, kata dia, pihak MCG masih mengatasi semburan uap tersebut dengan menstabilkan sumur melalui pemompaan lumpur berat pengeboran, dan diharapkan kondisi dapat segera diatasi.

“Kejadian tersebut telah dilaporkan dan telah dikoordinasikan dengan Institusi Pemerintahan terkait, pemerintah daerah setempat dan telah dilakukan sosialisasi kepada masyarakat sekitar,” pungkasnya. (Red)

E-KORAN

IKLAN UCAPAN IDUL FITRI