Reporter : GN. Samoale

SANANA, Terbitan.com – Pasangan calon Bupati dan wakil Bupati, Hendrata Thes dan Umar Umabaihi (HT – UMAR) didampingi kedua Istrinya, Hong Finse Hongarta Thes dan Muminah Husain bersama tim pemenangannya melakukan blusukan desa Waikafia, Desa Wailab dan Desa Kaporo, Kecamatan Mangoli Selatan sangat antusias sambut warga ketiga desa tersebut, Senin (23/11/2020)

Blusukan kali ini Paslon HT-UMAR juga menyempatkan diri berkunjung ke posko-posko yang ada di Desa Waikafia, sekitar 6 posko, Desa Wailab 6 posko dan Desa Kaporo 4 posko tak luput dari Kunjungan HT-UMAR.

Dalam blusukan tersebut, Hendrata thes mengajak warga agar bisa mengunakan hal pilihnya sebaik-baiknya sebab hanya pemilih cerdas nantinya akan membawa Sula kedepan lebih maju dan mandiri, “ucap Hendrata.

Lanjut Hendrata, ia juga minta agar warga desa jangan terpancing dan terkotak-kotak, beda pilihan merupakan hal yang wajar dalam demokrasi, kita harus lihat secara jelih untuk pimpinan di periode salanjutnya.

Tambah Hendrata, Dia juga mengingatkan kepada warga agar dapat menjalankan pilkada ini dengan damai, walaupun di presentase saya berada di posisi pertama dengan angka presentase 49,02 persen, tapi saya masih menginginkan angka kemenangan yang sendifikan diatas 51persen,

“Dia juga menghimbau kepada seluruh posko yang ada agar bisa bekerja sesuai dengan tipoksi masing.-masing, “tutup Hendrata. {GNS}