Reporter : GN. Samoale

GELELA, terbitan. com – Dalam Rangka menyambut datangnya Hari Juang TNI AD pada tanggal 15 Desember nanti, Satgas 734 mengadakan kegiatan bakti sosial di Bumi Maluku utara.

Kegiatan tersebut adalah sunatan massal. tim kesehatan satgas 734 / SNS Pos kotis yang terdiri atas danton kes, Letda Ckm Fendy Aprilian P., dokter batalyon letda ckm dr. Rizky zulkarnain ratoputra dan tamtama kesehatan Pratu Yanto Wamnebo, Pratu rudi santoso dan pratu Ledi Prayoga. Bergerak dari Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara menuju Desa Soasio Kecamatan Galela. Namun perjalanan cukup jauh namun Masyarakat sudah antusias untuk menyunatkan anaknya karena sunat merupakan kewajiban bagi umat laki – laki muslim.

Menurut Danton kes 734, letda Ckm fendy aprilian, mengatakan kegiatan ini merupakan kemanunggalan TNI dengan rakyat salah satunya adalah kegiatan bakti sosial khitanan massal. kami berkoordinasi dengan pihak dinas kesehatan Halmahera utara, Puskesmas galela, babinsa Kecamatan Galela.

Sunatan Massal ini melibatkan 5 orang operator sunat yang terdiri atas Danton kesehatan dokter batalyon, Tamtama kesehatan serta di bantu oleh tim kesehatan dari Puskesmas Kecamatan Galela sebanyak 5 orang. ” tutur fendy

Para peserta sunatan massal tampak memadati gedung balai pertemuan di Desa Galela. mereka sangat antusias dalam mengikuti kegiatan sunatan massal dari satgas 734 ini. kegiatan yang dimulai pada pukul 08.30 dihadiri oleh Ibu Wakil Bupati, Nya Rahmawati, Pasi ops kodim kapten inf Moh. Ali serta Babinsa babinsa Kecamatan Galela.

Dalam rangka menyambut Hari Juang TNI AD 15 Desember, pendaftaran sunatan massal pada awal nya hanya 80 orang dan ternyata banyak tambahan peserta khitanan massal di karenakan para orang tua lebih senang mendaftar di tempat atau on the spot daripada melalui kepala desa atau babinsa setempat. sehingga tim medis kami dapat menyelesaikan 100 orang peserta khitanan massal. tutur danton kes 734.

Menurut Dansatgas Yonif 734 / SNS, Letkol Inf Edwin Charles. Kegiatan Khitanan massal dalam rangka menyambut Hari Juang TNI AD. kami memerintahkan tim kesehatan pos kotis untuk mengadakan berbagai kegiatan bakti sosial salah satunya khitanan massal di desa soasio kecamatan galela kabupaten halmahera utara kegiatan ini pun sungguh meriah dan ramai. Anak anak yang datang merupakan anak usia sekolah dasar.

Ini merupakan bentuk bakti sosial yang kami selenggarakan secara gratis tanpa di pungut biaya bagi peserta khitan massal, Kami melayani dengan tulus dan ikhlas tanpa rasa pamrih untuk di balas. Peserta dilayani oleh tim kesehatan kotis satgas 734 / SNS dengan menggunakan couter / Laser.

Dengan metode khitan yang menggunakan couter atau laser ini dapat memberikan kenyamanan untuk anak anak dan memiliki proses penyembuhan yang cepat di bandingkan dengan metode konvensional yaitu dengan menggunakan gunting.

Menurut Dokter satgas 734 / SNS, Letda Ckm dr. Rizky. Proses circumsisi pada dasarnya hanya membuang kulup yg menutupi glans penis (kepala penis) hal ini bermanfaat sekali bagi kesehatan reproduksi pria yaitu dgn mencegah adanya ISK (Infeksi Saluran Kemih) dan mencegah transmisi HIV / AIDS dari Wanita ke pria. sehingga anak usia dini dapat terjaga organ reproduksinya. pada khitan pada usia dini jauh lebih baik hasilnya daripada mereka yg menginjak usia remaja atau dewasa baru khitan karena proses penyembuhannya jauh lebih cepat pada usia anak anak daripada usia dewasa serta pemotongan glans penisnya lebih cepat anak anak daripada mereka yang remaja bahkan dewasa.

Menurut Elin, kami sebagai warga Desa Soasio mengucapkan terima kasih kepada satgas 734 sudah mengadakan khitanan massal secara gratis di desa kami. kami berharap kebaikan dari satgas 734 dapat di balas oleh Allah SWT. {}

E-KORAN