Reporter : Admin Terbitan

SAMPANG, terbitan.com – Hujan deras disertai petir yang terjadi di wilayah Kecamatan Tambelangan, Kabupaten Sampang nyaris menelan korban, tiga orang yang sedang beraktivitas di sawahnya sempat tak sadarkan diri setalah tersambar petir, Sabtu (02/03/2019).

Menurut informasi yang diterima awak media, kejadian tersebut berawal saat delapan orang dari tiga korban melakukan aktivitas di sawahnya tepatnya di Dusun Durbuk, Desa Beringin, Kecamatan Tambelangan, Kabupaten Sampang, sekitar pukul 11:25 WIB wilayah Kecamatan Tambelangan mengalami mendung dan hujan disertai petir.

“Kami mulai pagi mamanen padi di sawah, karena hujan kami berteduh. Namun, memang di tempat yang berbeda, ketiga korban di tempat yang sama,” kata Syahir saksi mata pada wartawan.

Tiga orang korban menurut Syahir ialah, Izar Maulana, Husni Mubaroq dan Moh Niri, ketiganya merupakan warga Dusun Durbuk Desa Beringin Kecamatan Tambelangan, Kabupaten Sampang, menurutnya korban sempat tak sadarkan diri hingga akhirnya dibawa ke Puskesmas setempat.

Kepala Desa Beringin, Pusilan membenarkan adanya peristiwa naas tersebut. Namun, pihaknya juga bersyukur karena tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

“Iya mas benar, tapi alhamdulillah tidak ada korban jiwa, memang sebelumnya ke 2 korban sempat tidak sadarkan diri tapi sudah mendapat pertolongan Medis dari Puskesmas setempat dengan dibantu warga bersama Babinsa setempat. Sementara yang satu sudah sadar di TKP saat dikasih minum oleh Saudaranya,” pungkasnya.

E-KORAN