MUARA TEWEH, terbitan.com – Polsek Teweh Timur, Polres Barito Utara, Polda Kalimantan Tengah, telah melaksanakan Penyemprotan cairan Desinfektan di berbagai tempat. Mulai dari Mako Polsek Teweh Timur, Kantor Koramil 1013-04 Benangin, Kantor Desa Benangin I dan Gereja Anugrah Desa Benangin I, hari Rabu(18/03/ 2020) sekitar Jam : 10.00 Wib

Kegiatan Penyemprotan Cairan desinfektan diberbagai tempat itu bertujuan untuk antisipasi atau pencegahan penyebaran Virus Corona ( Covid 19) .yang sekarang sudah menyebar bahkan sekarang masuk ke wilayah indonesia dan sampai saat sekarang belum ada faksin yang bisa menyembuhkan virus corona.

” Na, maka dari itu kami bersama dengan Pihak instansi lakukan langkah-langkah pencegahan dengan melakukan penyemprotan desinfektan,” ucap kapolsek Teweh Timur IPTU Anis kepada media terbitan.com Jumat 20/02/20 malam

Dalam kegiatan tersebut kami juga menyerahkan cairan Disinfectan kepada Pihak Kecamatan Teweh Timur agar dipergunakan untuk melakukan penyemprotan, sampai dengan saat ini di kecamatan Teweh Timur belum ditemukan adanya masyarakat yang terinveksi virus corona,” tukasnya.

Kegiatan ini langsung dipimpin oleh Kapolsek Teweh Timur IPTU Anis, didampinggi BRIPKA R. Guntur.AS, BRIGPOL Burhanudin, SERMA Paulus, Yulius, Kasi Sosial Kecamatan Teweh Timur dan Hariadi Staf Kecamatan Teweh Timur. (Iwan)

E-KORAN

IKLAN UCAPAN IDUL FITRI