MUARA TEWEH, terbitan.com – Untuk membangun sinergitas kemitraan antara Polres Barut,Polda Kalimantan Tengah khususnya Satlantas Polres Barut dengan DPC IPJI Barut.

Ketua Dewan Pengurus Cabang Ikatan Penulis dan Jurnalis Indonesia Barito Utara yang diwakili oleh Seketaris, Harianja bersilaturahmi keruangan Kasa Lantas Polres Barito Utara AKP Reny Arafah yang baru bertugas 12 hari di Barito Utara.

Dalam kunjungan Harianja Seketaris DPC IPJI dan beberapa media yang tergabung di DPC IPJI Barut.
Kasat lantas polres Barito Utara AKP Reny Arafah, S.I.K mengatakan,“Saya akan melakukan yang terbaik, melaksanakan perintah atasan dan selalu siap dalam pelayanan terbaik untuk masyarakat Barito Utara,” ucap Reny , Selasa 30/06/2020

“Masyarakat adalah mitra kerja pelayanan, tanpa dukungan masyarakat, maka pelayanan publik sulit terlaksana dengan baik. Masyarakat adalah mitra polisi” terang lulusan AKPOL ini lugas.

Lanjutnya, Saya sangat berterima kasih atas kunjungan rekan pers insan jurnalis yang bergabung di IPJI Barut, semoga kedepannya kerja sama untuk bersinergi dapat terwujud.

Kesan lowprofil, supel dan tegas jelas terlihat dari penerimaan Ibu Kasat ini terhadap kedatangan tim IPJI Barut di Ruang Kerjanya.

Ekspresi ramah dan memilih tidak duduk di kursi kerjanya tapi duduk bersama pengurus IPJI Barut menandakan AKP Riny Arafah adalah sosok yang sederhana, selamat bertugas bu Kasat.(Iwan)

E-KORAN

IKLAN UCAPAN IDUL FITRI