Muara Teweh, 23 Januari 2021

MUARA TEWEH,terbitan.com – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Habib Ismail Bin Yahya beserta rombongan melakukan tinjauan pembangunan Infrastruktur Di Kota Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, Sabtu (23/1)

Rombongan tersebut disambut langsung oleh Bupati Barito Utara, H. Nadalsyah yang didampingi oleh Wakil Bupati Barito Utara, sekretaris daerah, dan juga beberapa unsur perangkat daerah setempat.

Setelah itu rombongan langsung meninjau infrastruktur jembatan yang menghubungkan kota Muara Teweh dengan Kelurahan jingah yang berada diseputaran Water Front City.

Tidak hanya itu rombongan juga meninjau perkembangan pembangunan Islamic Center yang nantinya akan dijadikan salah satu icon Barito Utara.

Dalam Paparan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah disela Kunjungannya mengatakan “Alhamdulillah kita ucapkan puji syukur kepada Allah SWT, Tuhan yang maha esa karena proses pembangunan sarana ibadah ini dan infrastruktur lainnya hampir rampung dibangun, dan sebelumnya saya tertarik untuk mengunjungi pembangunan ini dikarenakan saya sudah melihat diberbagai media sosial baik melalui Instagram, facebook, dan lainnya tentang keindahan bangunan Islamic Center Ini.

Setelah saya melihat langsung betapa luar biasanya infrastruktur Islamic Center yang kita ketahui bersama dalam pembangunannya merupakan banyak sumbangan Pribadi oleh H. Nadalsyah dan keluarga serta telah direncanakan dengan sangat baik.

Apresiasi yang tinggi saya berikan kepada Bupati Barito Utara dan masyarakat serta mudah-mudahan ini dapat menjadi sarana bagi masyarakat dalam bidang agama” Aamiin,”ungkap Habib Ismail.

E-KORAN

IKLAN UCAPAN IDUL FITRI