Reporter : Terbitan Banten

TANGERANG, terbitan.com – Polresta Tangerang mengadakan apel gabungan dan Gelar Pasukan Persiapan Pengamanan Malam Takbir 1440 H/2019. Kegiatan yang melibatkan berbagai unsur ini diadakan Selasa (4/6) pukul 16.00 Wib di Kawasan Ecopolis Kp. Nalagati, Kelurahan Mekar Bakti, Kecamatan Panongan Kabupaten Tangerang.

Dalam sambutannya, Kapolresta Tangerang Kombes Pol H.M  Sabilul Alif SH, SIk, MSi. mengatakan, pengamanan malam takbir agar dilakukan secara humanis.

“Jangan ada yanh ditilang, kalau ada yang membahayakan, mohon diingatkan saja,” ungkapnya.

Di sisi lain, pihaknya juga minta agar petugas mewaspadai penggunaan petasan dan miras di wilayah masing-masing. Sedangkan untuk seluruh anggota, diminta menjaga keselamatan.

Selain Kapolresta, hadir dalam apel tersebut Wakapolresta Tangerang AKBP Komarudin S.Ik, MM, Kapolsek Panongan AKP Trisno T.Uji, dan Danramil Panongan Kapt. Inf. Budi Noeryanto. Selain itu ikut dalam apel unsur Pramuka, Security, Dishub dan sejumlah lainnya.

Penulis: Sahari
Editor: Ananta Putra

E-KORAN