MUARA TEWEH, terbitan.com – Dalam bulan penuh keberkahan tidak sedikit orang yang berlomba-lomba melakukan kebaikan. Tak hanye perorangan, kegiatan kemanusiaan tersebut juga banyak melibatkan instansi pemerintahan seperti yang dilakukan di Kabupaten Barito Utara (Barut) ini.

Aparat keamanan yang ada di Barut dalam hal ini Polres Barut dan Kodim 1013 Muara Teweh bersama Pemerintah Barut terlihat bahu membahu membuat masakan siap saji di dapur lapangan.

Bertempat di lapangan Kantor Bupati, tiga pilar negara yang ada di Kabupaten Barut tersebut terpantau bersama-sama memasak, mengemas serta membagikan masakan ini kepada masayarat.

“Adapun jumlah atau sasaran yang dilakukan dalam dapur lapangan kali ini yaitu sebanyak lima titik diantaranya pemukiman penduduk Kampung Melayu dibawah kendali Wakapolres Kompol Masharsono sejumlah 75 nasi kotak. Tim kedua dengan pimpinan Kasatsamapta Bundaran Patung Muara Teweh berjumlah 100 nasi kotak,” ungkap Kapolres AKBP Dodo Hendro Kusuma, S.I.K., ketika dikonfirmasi, Minggu (17/05/2020) pagi.

Kemudian, terang Dodo, 100 nasi kotak juga dibagikan kepada masyarakat yang melewati Bundaran Buah dengan pimpinan Kasat Binmas dan 100 nasi kotak berikutnya Kasatlantas bagikan kepada masyarakat yang tinggal Bundaran Dermaga Muara Teweh serta ada 125 nasi kotak juga dibagikan kepada warga yang melintasi simpang tiga Dukcapil Muara Teweh.(Iwan/hmspolda)

E-KORAN