Reporter : Adie

SAMPANG, terbitan.com – Kabar tak sedap kembali menyelinap di lingkungan Pemerintah Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, kali ini desas-desus itu muncul dari kabar mundurnya Camat Omben Suyanto dari jabatannya.

Menindak lanjuti kabar tersebut, Bupati Sampang H. Slamet Junaidi saat dikonfirmasi melalui Kabag Humas Pemerintah Kabupaten Sampang, Yulis Juwaidi membenarkan adanya desas-desus itu, menurutnya Suyanto yang sebelumnya sebagai Omben akan dialih fungsikan menjadi Staf Fungsional di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan(Disarpus).

“Iya benar, Camat Omben, Suyanto per 1 Agustus 2019 (hari ini. Red) dialihkan sebagai staf fungsional di Perpustakaan dan akan di Plt kan kepada Tanda Sulistiana yang saat ini juga menjabat sebagai Sekcam di Kecamatan Kota Sampang,” ujarnya saat dihubungi terbitan.com melalui sambungan selulernya.

Kendati begitu, Yulis sapaan akrab Yulis Juwaidi sayang enggan berkomentar saat disinggung mengenai alasan pengunduran diri Camat Omben itu. “Masalah motifnya dan lain-lain saya tidak tahu,” tutupnya. (Adie)

E-KORAN